Roadshow Pembentukan Aksansi Kabupaten Malang dan Aksansi Kota Malang

Pertengahan tahun 2015, kembali permintaan untuk membentuk forum/paguyuban KSM pengelola SANIMAS diajukan kepada Sekretariat AKSANSI Pusat. Kali ini permintaan datang dari BEST Surabaya yang mendapatkan mandat dari IUWASH untuk membentuk forum KSM Pengelola SANIMAS untuk Kabupaten Malang dan Kota Malang.

KABUPATEN MALANG

Pada tanggal 15 juni 2015 Acara pembentukan Aksansi Kabupaten Malang dilaksanakan di Hotel Gajahmada Graha ini mengundang 69 KSM/KPP yang tersebar di 33 kecamatan serta turut dihadiri oleh perwakilan pokja sanitasi dari Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang dan Pak Roni sebagai City Coordinator IUWASH.

Acara dibuka dengan sambutan dari IUWASH yang menekankan tentang pembelajaran dari kota Probolinggo tentang management pasca konstruksi di ponpes AN-NUR serta rangkaian pertemuaan KSM/KPP untuk peningkatan dari management dan pengelolaan IPAL di berbagai daerah dampingan IUWASH. Sambutan dilanjutkan oleh Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (Ibu Margaretha ) selaku Kasi Perencanaan dan Pengawasan Teknis AB yang menekankan :

• Kelemahan dinas kebanyakan pasca konstruksi lemah karena terkesan di acuhkan
• Kira-kira forum apa yang diinginkan?
• Di Kab. Malang dari ipal yang terbangun dari 80% SR sudah terpenuhi dan sudah terbuktikan oleh BPK
• Bagi BPK/Ibu yang ada Lokasi silahkan di ajukan k Dinas CKTR dan lebih pro aktif dengan program Dinas khususnya DAK SLBM

Melengkapi pembukaan acara pembentukan, sambutan pihak BEST (Bpk. Abdullah Basryi) mengatakan banyaknya kendala yang sering muncul keana kita akan melapor dan berbagi informasi oleh karena kita berinisiatif dalam pembentukan forum untuk memfasilitasi KSM/KPP untuk saling berbagi. Dan Pihak BEST melink-kan dengan Pihak AKSANSI pusat. Oleh karena itu jika ada informasi pernah dibentuk Paguyuban jika sudah ada pembentukan maka perlu adanya penguatan dan perlu kita dorong, kalau memang sudah di bentuk kepengurusan perlu kita share ke para anggota KSM/KPP agar saling kenel.

Presentasi AKSANSI sebagai motor keberlanjutan Sanitasi berbasis Masyarakat disampaikan oleh Prasetyastuti Puspowardoyo selaku Program Director Sekretariat Aksansi Pusat yang lebih banyak memfasilitasi dan menggali informasi tentang keberadaan forum yang ternyata sudah dibentuk tahun 2013. Rekan-rekan KSM/KPP sangat antusias untuk bergabung dengan AKSANSI yang sudah ada meski pihak AKSANSI tidak akan memaksa paguyuban yang telah ada untuk bergabung dengan AKSANSI pusat. Kenapa? Karena AKSANSI sangat concern terhadap forum yang fasilitasi pembentukannya dilakukan oleh Sekr. Aksansi Pusat dengan mengedepankan aspek legalitas dan kegiatan nyata.  Dalam kesempatan ini pula Sekr.

Aksansi Pusat memberikan ruang bagi forum yang sudah ada di kabupaten Malang untuk memperkenalkan kepengurusannya dan ditutup dengan presentasi Profil Aksansi Kota Mojokerto oleh Ketua Aksansi Kota Mojokerto Ibu Atik Salamah, MoU Kota Mojokerto oleh Sekretaris Aksansi Kota Mojokerto Ibu Riani, Profil Aksansi Kabupaten Blitar oleh Ketua yaitu Pak Supriyanto dan Profil Aksansi Kota Kediri oleh Pak Ali Faidzin sebagai Ketua Aksansi Kota Kediri. Pasukan Aksansi daerah dari berbagai daerah di Provinsi Jawa Timur ini semakin menguatkan posisi bahwa AKSANSI membangun forum yang kelembagaan dan kegiatannya berkesinambungan dan sejalan dengan visi serta misi organisasi AKSANSI secara nasional sebagaimana dimandatkan dalam AD/ART didalam Akta pendiriannya.

Dari proses pengambilan suara untuk mengoptimalkan kepengurusan lama atau memilih kepengurusan baru, akhirnya mayoritas peserta memilih metode optimalisasi kepengurusan lama yang sudah ada ditambah dengan Korwil yang mewakili program SANIMAS yang ada di Kabupaten Malang.

Selamat bagi kepengurusan  AKSANSI Kab. Malang Periode 2015 – 2019 yang terbentuk, dengan susunan sebagai berikut :

1. Ketua : Prayitno KSM Bersama
2. Wakil Ketua : Joko Bagus KPP Sadar Sehat
3. Sekertaris : M. Adenan KSM Sumber Sehat
4. Bendahara : Sulastiningsih KSM Sidomokti
5. Korwil Malang Selatan : Jamhuri KPP Regulo Indah
6. Korwil SLBM : Suparno KPP Bangkid Karangkates
7. Korwil SANIMAS : M. Sulton KPP Margomulyo

Mari kita dukung Pengurus AKSANSI Kabupaten Malang untuk berkiprah dan mewujudkan aspirasi anggotanya demi keberlanjutan SANIMAS.

KOTA MALANG

Keesokan harinya, 16 juni 2015 dihotel yang sama, kembali event pembentukan AKSANSI Kota Malang diselenggarakan dengan mengundang 64 KSM/KPP Sanimas dari 5 kecamatan.
Sambutan Oleh Pihak IUWASH (Pak Eko) menekankan pengelola ipal komunal akan dibentuk suatu forum pada hari ini, mulai dari program USRI dan DAK Kota Malang. Malang adalah pioner ipal komunal, sehingga harapannya menjadi forum yang lebih baik dari kota kabupaten yang lain. Serta menjelaskan bahwa pihak DKP akan membentuk perda untuk mengatur ipal  komunal.

Sambutan Dari Dinas BKBPM Kota Malang menerangkan berbagai peran SKPD dalam pembinaan SANIMAS dengan harapan bahwa terwujudnya asosiasi untuk mewadahi untuk para pelaku sanitasi untuk saling berbagi dan tukar informasi terkait dengan menemukan solusi dari permasalahan yang muncul di Masyarakat. Sehingga forum yang terbentuk hendaknya dapat memberikan masukan untuk pemerintah daerah. Sambutan dari pihak BEST (Bpk. Abdullah Basryi) lebih memberikan gambaran pertemuan ini bertujuan agar kegiatan pembentukan asosiasi perlu dibentuk untuk meningkatkan kinerja dan fungsi KPP, dalam bentuk forum yang legal. Dimana pihak BEST melink-kan dengan Pihak AKSANSI pusat.

Sehingga jika ada informasi pernah dibentuk Paguyuban jika sudah ada pembentukan maka perlu adanya penguatan dan perlu kita dorong, kalau memang sudah di bentuk kepengurusan perlu kita share ke para anggota KSM/KPP agar saling kenal.

Presentasi AKSANSI sebagai motor keberlanjutan Sanitasi (Prasetyastuti puspowardoyo) yang juga memfasilitasi pilihan agar peserta pertemuan menyetujui opsi untuk melakukan optimalisasi atau pembentukan kepengurusan baru juga dilanjutan dengan paparan AKSANSI daerah Kota Mojokerto, Kabupaten Blitar dan Kota Kediri. Forum dilanjutkan dengan penjelasan oleh Paguyuban DAK tentang adanya pertemuan rutin tiap 4 bulan sekali untuk diskusi dan sharing antar KPP maupun dengan Dinas Kebersihan dan Pertamanan.

Diskusi peserta dilanjutkan dengan pengelompokan peserta berdasarkan dengan wilayah masing-masing sesuai kecamatan. (Blimbing, Lowokwaru, Kedungkandang, Sukun, Klojen, Gading, Mbareng,) untuk memilih perwakilan dari masing-masing kecamatan untuk menyampaikanan Visi – Misi Kandidat Pengurus AKSANSI Kota Malang dari jumlah peserta 74 orangs: 1. P. Pandri (KPP Pandanwangi – Blimbing); 2. P. Bambang (KSM Vinolia Mandiri – Lowokwaru); 3. P. Sugeng (KSM Flamboyan – Kec. Sukun); 4. P. Suwandi (KPP Mandiri – Kec. Kedungkandang); 5. P. Ngadiono (KPP Dejamban – Kec. Klojen). Kemudian pengambilan suara dilakukan dengan jalan Votting dari 65 peserta yang hadir untuk memilih 5 kandidat ketua aksansi Kota Malang.

Diskusi yang memakan waktu cukup lama ini menghasilkan susunan kepengurusan AKSANSI KOTA MALANG dengan struktur pengurus sebagai berikut :

• Ketua: Bpk. Sugeng dari KSM Flamboyan Kec. Sukun
• Sekretaris: Bpk. Bambang dari KSM Vinolia Mandiri Kec. Lowokwaru
• Bendahara: Bpk. Suwandi dari KPP mandiri Kec. Kedungkandang
• Humas: Bpk. Pandri dari KPP Pandanwangi Kec. Blimbing
• Umum: Bpk. Ngadiono dari KPP D jamban Kec. Klojen

Selamat bagi kepengurusan  AKSANSI kota Malang Periode 2015 – 2019 yang terbentuk, mari kita bekerja bersama saling mendukung terutama bagi Pengurus AKSANSI daerah Kota Malang untuk berkiprah dan mewujudkan aspirasi anggotanya demi keberlanjutan SANIMAS.